Langsung ke konten utama

Tips Merawat Furniture Berbahan Kayu

Dalam memilih furniture untuk rumah, kayu memang salah satu bahan yang masih menjadi pilihan favorit banyak orang. Namun, merawat material organik seperti kayu tentu saja tidak semudah merawat furniture dari bahan plastik. Jika tidak ditangani dengan tepat, maka resiko terkena jamur, retak, hingga dimakan rayap dapat terjadi pada furniture kayu Anda. Simak tips berikut ini yang bisa dicoba sendiri di rumah.
1. Letakkan di Tempat Kering atau Bersuhu Normal
Paparan suhu panas secara terus menerus dapat membuat kayu menjadi kering dan menyusut sehingga menimbulkan retakan pada lapisan kayu. Jauhkan furniture berbahan kayu dari peralatan yang memancarkan panas atau tempat yang langsung terpapar sinar matahari, terutama jika Anda tinggal di daerah dengan suhu tinggi. Tidak hanya itu, udara lembab juga dapat memancing berkembangbiaknya jamur atau serangga yang berbahaya bagi kayu.
2. Pindahkan dengan Benar dan Hati-Hati
Kebiasaan memindahkan meja atau kursi dengan cara menyeret atau menarik sandarannya dapat menggores dan mengikis kayu akibat bergesekan dengan lantai. Menarik salah satu kakinya saja juga beresiko merusak sambungan kursi. Cara yang benar dalam memindahkan furniture kayu adalah dengan mengangkatnya di bagian penampang atau dudukannya dengan hati-hati.
3. Gunakan Alas untuk Meminimalisir Kerusakan
Walau Anda sudah berhati-hati dalam memindahkan furniture kayu Anda, terkadang car penggunaan furniture itu sendiri yang secara perlahan dapat merusak tampilannya. Untuk meminimalisir resiko tergores atau terkena noda yang membuat warna kayu kusam dan permukaan kayu tidak mulus lagi, cukup tutupi bagian atas meja dengan kain taplak atau table runner. Sedangkan untuk bagian kaki, Anda bisa mengalasinya dengan karpet atau kain felt di tiap kakinya.
4. Keringkan Noda Air Segera
Gelas minuman seringkali meninggalkan noda air berbentuk lingkaran pada permukaan meja makan berbahan kayu. Jika dibiarkan saja, noda ini akan tertinggal permanen dan merusak keindahan tekstur kayu alami. Cara menghilangkanya bisa dengan mengusapkan campuran pasta gigi dan baking soda atau campuran minyak goreng dan abu dengan kain lembut. Untuk noda yang kecil, Anda cukup mengusap campuran tadi dengan menggunakan jari. Alternatif lain adalah dengan membakar biji kemiri hingga minyaknya keluar, kemudian hancurkan dengan cara dipukul-pukul, lalu usapkan pada noda.
5. Bersihkan Furniture Kayu Secara Berkala
Bersihkan furniture kayu setidaknya sebulan sekali dengan menyemprotkan pledge atau cairan pelapis furniture secukupnya pada permukaan furniture kayu, lalu lap dengan kain dan biarkan hingga kering. Peralatan untuk membersihkan furniture kayu ini bisa Anda dapatkan di toko material atau toko furniture. Jika perlu, Anda juga bisa melakukan finishing ulang pada furniture kayu setiap 2-3 tahun agar tidak terlihat kusam.
6. Gunakan Kuas atau Sikat Gigi untuk Bagian yang Tak Terjangkau
Pada dasarnya, furniture kayu dapat dibersihkan dengan lap kain katun saja. Namun ada kalanya debu-debu, kotoran, atau jamur di furniture kayu tidak terangkat dengan baik karena terselip di antara celah. Gunakan kuas berukuran kecil dan halus atau sikat gigi untuk enjangkau bagian-bagian tersebut.
7. Manfaatkan Sisa Teh Sebagai Pembersih
Selain sehat untuk dikonsumsi, teh memiliki banyak kegunaan, salah satunya sebagai pembersih kayu. Untuk hasil warna dan kilau yang maksimal, celupkan kain lembut dalam seduhan teh hitam, peras kain, baru kemudian usapkan pada furniture kayu untuk membersihkannya dan biarkan hingga mengering.
Sekarang ada aplikasi baru untuk anda bisa belanja perlengkapan furniture dan interior untuk rumah anda, Aplikasi Eco Homes Product akan membantu anda menemukan perlengkapan dan juga bahan-bahan ramah lingkungan untuk yang akan anda cari dengan harga terjangkau dan pengiriman cepat. atau jika anda membutuhkan layanan online yang sangat lengkap bisa cek Eco Homes
Sumber fabelio.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PT. Eco Properti Internasional

Kami adalah tim portal properti online yang muda dan inovatif yang meng-kolaborasi-kan layanan Online and Offline propertI untuk mengurangi Carbon Foot Print, Global Warming and ikut berpartisipasi menyelamatkan dunia Kami sangat suka menjadi berbeda dan selalu berusaha untuk menciptakan trend Berikut adalah sekilas profil tentang kami :  Nama Perusahaan : PT. Eco Properti Internasional Kantor Pusat Ruko Bukit Palma Galeria RB 2 -15. Citraland. Surabaya. East Java. Indonesia Palem Lestari. Jakarta Barat. West Java. Indonesia ( segera akan dibuka ) Sertifikat AREBI ( Asosiasi Real Estate Broker Indonesia ) GBCI ( Green Building Council Indonesia ) VISION

Begini Cara Bersihkan Lantai agar Tetap "Kinclong"

Menyapu atau mengepel  lantai  ubin Anda secara teratur membuatnya terhindar dari kusam. Ubin mungkin tahan terhadap kotoran, tapi pasir dan debu bisa mengacaukan permukaan yang mengkilap. Bersihkan ubin dengan deterjen ringan dan air bersih, gunakan lap kain atau lap pel khusus. Hindari lap yang berbahan spons karena justru mendorong air kotor ke pinggiran ubin dan membuatnya lebih sulit untuk dibersihkan. Pastikan untuk mengganti air sesering mungkin saat mengepel. Air kotor dapat membuat lantai "berawan". Menyingkirkan residu Jika ubin Anda terlihat kabur, mungkin itu karena sisa sabun. Untuk menghilangkannya, gunakan pembersih dengan kandungan non-abrasif. Anda juga bisa mencoba cairan berasam ringan, seperti lemon segar pada ubin keramik.Bilas bersih dengan air bersih, dan keringkan dengan kain bersih tanpa serat. Ampas yang bersih Rahasia sebenarnya dari lantai ubin tampak bagus adalah ampas yang bersih. Pasalnya, ampas memiliki pori serta men

Kriteria Rumah Hijau

Kali ini kita akan menguraikan tentang syarat rumah yang green atau dalam bahasa indonesia berarti bangunan ramah lingkungan, Green House yaitu rumah yang dalam pembangunanya tidak merusak lingkungan, material yang digunakan tidak mengganggu alam, dan dalam pengoperasianya justru dapat berperan sebagai sarana bagi alam untuk berkembang dan terpelihara dengan baik. Untuk membuatnya perlu dimulai saat perencanaan, pembangunan sampai dengan pemeliharaan. Nah… beginilah ciri-ciri rumah yang green  Syarat rumah yang Green atau ramah lingkungan