Jika furnitur di rumah Anda menerapkan prinsip ramah lingkungan, itu artinya Anda telah berpartisipasi dalam menciptakan kehidupan yang lebih baik. Furnitur ramah lingkungan tidak perlu mahal dan tidak harus baru. Namun yang tidak kalah penting dalam memilih furnitur ramah lingkungan adalah ketahanan furnitur itu sendiri. Sebuah perabotan, haruslah cukup kuat dan dapat digunakan untuk waktu yang lama. Berikut ini adalah beberapa cara konsumen yang cerdas dalam mengidentifikasi furnitur yang ramah lingkungan. 1. Apakah bahannya organik atau sintetik? Furnitur berbahan organik, artinya furnitur tersebut terbuat dari bahan yang dapat terurai secara alami dan dapat didaur ulang. Selain itu materialnya harus aman, rendah kadar zat kimia serta zat beracun lainnya. 2. Mengetahui proses pembuatannya Proses pembuatan sebuah furnitur adalah penting untuk diketahui. Sebagai konsumen terdidik, kita harus tau proses pembuatan perabotan yang akan kita gunakan dalam jangka waktu lama di masa depa